Cara Menentukan KBLI yang Tepat untuk UMKM Baru
-
Cara Menentukan KBLI yang Tepat untuk UMKM Baru

OFFICE NOW – KBLI untuk UMKM baru menjadi langkah penting yang harus dipahami oleh setiap pengusaha yang ingin mendirikan usaha baru. 

KBLI adalah sistem klasifikasi yang digunakan untuk mengidentifikasi bidang usaha berdasarkan jenis kegiatan ekonomi. 

Menentukan KBLI untuk UMKM baru bukan sekedar membantu mendapatkan izin usaha, tetapi juga memastikan usaha tersebut terdaftar sesuai peraturan pemerintah. 

Apa itu KBLI dan Bagaimana Klasifikasinya Berfungsi?

Apa itu KBLI dan Bagaimana Klasifikasinya Berfungsi?

Sebelum memahami langkah penentuan KBLI untuk UMKM baru, penting untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan KBLI. 

KBLI atau Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia, adalah sistem yang dikembangkan untuk mengelompokkan berbagai jenis kegiatan ekonomi di Indonesia. 

Sistem ini memberikan kode unik untuk setiap jenis usaha, yang disebut Kode KBLI, guna mengidentifikasi sektor dan subsektor tertentu dengan lebih jelas.

Tujuan dari klasifikasi ini adalah untuk mempermudah administrasi, mengoptimalkan pengumpulan data statistik, dan mendukung penyusunan kebijakan yang relevan. 

Dengan adanya KBLI, pemerintah dapat memantau perkembangan sektor ekonomi secara akurat, sehingga kebijakan yang diambil lebih tepat sasaran. 

Selain itu, KBLI juga menjadi panduan penting bagi pelaku usaha, khususnya dalam proses legalitas usaha.

Dalam pendaftaran usaha, KBLI memiliki peran penting, terutama melalui sistem OSS (Online Single Submission). Sistem ini dirancang untuk memudahkan proses pendaftaran usaha secara daring. 

KBLI terbaru, seperti Kode KBLI OSS 2020, telah disesuaikan dengan perkembangan teknologi dan kebutuhan ekonomi saat ini. 

Dengan memahami kode KBLI untuk UMKM baru, dapat memastikan usaha mereka terdaftar secara resmi sesuai dengan bidang yang digeluti. Hal ini membuat pelaku usaha dapat memperoleh perlindungan hukum dan akses lebih luas ke berbagai fasilitas pemerintah. 

Langkah Menentukan KBLI untuk UMKM Baru yang Sesuai

Langkah Menentukan KBLI untuk UMKM Baru yang Sesuai

Menentukan KBLI untuk UMKM baru yang tepat dapat menjadi tantangan, terutama jika Anda baru memulai usaha. Berikut adalah langkah-langkah yang bisa Anda ikuti untuk menentukan kode KBLI yang tepat.

Identifikasi Jenis Usaha

Langkah pertama dalam memulai usaha adalah menentukan jenis usaha yang akan Anda jalankan. Apakah bisnis Anda bergerak di bidang perdagangan, jasa, atau manufaktur? 

Identifikasi ini merupakan hal yang sangat penting untuk memastikan Anda memilih KBLI untuk UMKM baru yang paling sesuai dengan aktivitas utama usaha Anda. 

Kode KBLI ini nantinya akan menjadi dasar dalam proses pendaftaran usaha, termasuk saat mengurus perizinan seperti Nomor Induk Berusaha (NIB).

Konsultasi KBBI Online

Untuk memastikan istilah yang Anda gunakan sesuai dengan standar, ricek ulang deskripsi kegiatan usaha Anda melalui Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI). 

Langkah ini penting untuk memastikan bahwa istilah yang dipilih tidak menimbulkan salah tafsir atau kesalahan interpretasi. 

Dengan demikian, Anda dapat lebih mudah menemukan Kode KBLI yang paling relevan dan sesuai dengan jenis usaha yang Anda jalankan. Sehingga, nantinya proses pendaftaran bisa berjalan lancar.

Gunakan Panduan KBLI

Untuk memulai, buka dokumen KBLI terbaru yang tersedia di situs resmi Badan Pusat Statistik (BPS) atau melalui sistem OSS. 

Di dalam dokumen ini, Anda akan menemukan daftar lengkap kode dan deskripsi untuk setiap jenis usaha. 

Cari kategori yang paling sesuai dengan jenis usaha yang Anda jalankan. Ini untuk memastikan bahwa usaha Anda terdaftar di kategori yang tepat dan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Konsultasi dengan Ahli atau Penyedia Layanan

Jika Anda masih merasa bingung atau kesulitan memahami proses tersebut, tidak ada salahnya untuk berkonsultasi dengan ahli yang berpengalaman di bidang ini. 

Anda juga dapat memanfaatkan jasa penyedia layanan profesional seperti Office Now. Dengan tim yang berkompeten, mereka memiliki pengalaman dan pengetahuan yang mendalam mengenai regulasi dan persyaratan terkait. Ini dapat memberikan solusi yang tepat untuk kebutuhan Anda. 

Pastikan Keselarasan dengan OSS

Setelah memilih KBLI untuk UMKM baru yang sesuai, pastikan kode tersebut terdaftar dan dapat digunakan dalam sistem KBLI OSS. 

Memastikan hal ini sangat penting, karena jika kode yang Anda pilih tidak terdaftar atau tidak kompatibel dengan sistem, dapat menghambat proses pendaftaran usaha. 

Dengan memastikan kode yang tepat, Anda akan menghindari masalah administrasi yang bisa memperlambat atau bahkan menggagalkan proses pendaftaran.

Contoh Penerapan KBLI untuk Berbagai Jenis UMKM

Contoh Penerapan KBLI untuk Berbagai Jenis UMKM

Agar lebih mudah dipahami, berikut adalah beberapa contoh penerapan KBLI untuk berbagai jenis UMKM:

Kuliner

Usaha kuliner seperti kafe atau restoran biasanya menggunakan Kode KBLI 56101 untuk restoran dan 56102 untuk kafe. 

Kode ini mencakup aktivitas penyajian makanan dan minuman kepada pelanggan.

Fashion

UMKM yang bergerak di bidang pembuatan pakaian dapat menggunakan Kode KBLI 14131 untuk produksi pakaian wanita atau 14132 untuk pakaian pria. 

Kode ini mengacu pada industri manufaktur pakaian jadi.

Jasa Digital

Untuk usaha di bidang teknologi, seperti pengembangan aplikasi atau jasa digital marketing, Kode KBLI-nya adalah 62011 untuk pengembangan perangkat lunak. Sementara itu, untuk jasa periklanan, Kode KBLI yang tepat adalah 73100.

Perdagangan Online

Toko online atau e-commerce umumnya menggunakan Kode KBLI 47911, yang mencakup perdagangan eceran melalui media elektronik. 

Kode ini digunakan untuk usaha yang melakukan penjualan barang atau jasa secara langsung kepada konsumen melalui platform digital. Contohnya seperti website atau aplikasi, tanpa memerlukan pertemuan langsung.

Tips Memastikan KBLI yang Dipilih Sudah Tepat

Tips Memastikan KBLI yang Dipilih Sudah Tepat

Setelah menentukan KBLI, ada beberapa tips tambahan untuk memastikan pilihan KBLI untuk UMKM baru Anda sudah benar:

Cek Kesesuaian dengan Regulasi Terbaru

Pastikan Kode KBLI yang Anda pilih sesuai dengan peraturan terbaru, seperti Kode KBLI OSS 2020. Hal ini sangat penting untuk memastikan bahwa usaha Anda memenuhi semua syarat administratif yang berlaku. 

Dengan mengikuti peraturan terbaru, Anda dapat menghindari masalah hukum dan memastikan kelancaran proses pendaftaran usaha Anda.

Lakukan Verifikasi Melalui OSS

Sistem OSS mempermudah proses verifikasi Kode KBLI bagi para pengusaha. 

Dengan memasukkan kode yang telah dipilih ke dalam sistem, Anda dapat memastikan bahwa kode tersebut sudah benar dan sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan. Hal ini penting agar pendaftaran usaha berjalan lancar tanpa kesalahan.

Perhatikan Kategori Pendukung

Beberapa usaha mungkin membutuhkan lebih dari satu KBLI. 

Sebagai contoh, jika Anda memiliki kafe yang juga menjual produk kemasan, Anda mungkin memerlukan dua kode berbeda.

Konsultasi dengan Penyedia Layanan

Office Now dapat membantu Anda dalam memverifikasi dan memastikan Kode KBLI yang dipilih sudah sesuai dengan jenis usaha yang dijalankan. 

Dengan memanfaatkan layanan ini, Anda dapat mempercepat proses penentuan KBLI, memastikan keakuratannya agar proses pendaftaran usaha tanpa kendala.

KBLI untuk UMKM baru adalah langkah penting dalam proses pendaftaran usaha. Dengan memahami apa itu KBLI dan bagaimana klasifikasinya berfungsi, Anda akan lebih mudah menentukan kode yang tepat. Langkah-langkah yang jelas dalam memilih KBLI yang sesuai akan membantu memastikan usaha Anda berjalan lancar dan sesuai dengan peraturan.

Pastikan juga untuk memanfaatkan Office Now untuk membantu Anda dalam proses menentukan KBLI untuk UMKM baru. Jangan ragu untuk mulai sekarang agar usaha Anda segera terdaftar secara resmi.

Jangan Salah! Ini Cara Daftar Kode KBLI 71102 Cepat
Jangan Salah! Ini Cara Daftar Kode KBLI 71102 Cepat
Ini Cara Menambah KBLI di OSS yang Benar, Jangan Salah!
Ini Cara Menambah KBLI di OSS yang Benar, Jangan Salah!
Kode KBLI 74120 Kunci Legalitas Usaha Anda!
Kode KBLI 74120: Kunci Legalitas Usaha Anda!
Peraturan KBLI Usaha Hiburan Malam Terbaru, Wajib Tahu!
Peraturan KBLI Usaha Hiburan Malam Terbaru, Wajib Tahu!

Layanan

Promo Pembuatan CV


Rp. 3.950.000 Rp. 2.699.000

Dokumen lengkap :
AKTA, SK, SKT, NPWP DOMISILI, NIB RBA, IJIN USAHA, API

Bonus Gratis:
- Tersedia Paket Gratis Virtual Office 1 Tahun s/d 5 Tahun
- Gratis Laporan Keuangan & Pajak 12 Bulan
-Gratis System ERP, Accounting, Mobile Attendance
-Gratis Logo, Website & Email Perusahaan
- Gratis Workhsop Bisnis & Akses Pendanaan

Promo Pembuatan Yayasan


Rp. 4.550.000 Rp. 3.999.000

Dokumen lengkap :
AKTA, SK, SKT, NPWP DOMISILI, NIB RBA, IJIN USAHA, API

Bonus Gratis:
- Tersedia Paket Gratis Virtual Office 1 Tahun s/d 5 Tahun
- Gratis Laporan Keuangan & Pajak 12 Bulan
-Gratis System ERP, Accounting, Mobile Attendance
-Gratis Logo, Website & Email Perusahaan
- Gratis Workhsop Bisnis & Akses Pendanaan

Promo Pembuatan Firma


Rp. 4.550.000 Rp. 3.999.000

Dokumen lengkap :
AKTA, SK, SKT, NPWP DOMISILI, NIB RBA, IJIN USAHA, API

Bonus Gratis:
- Tersedia Paket Gratis Virtual Office 1 Tahun s/d 5 Tahun
- Gratis Laporan Keuangan & Pajak 12 Bulan
-Gratis System ERP, Accounting, Mobile Attendance
-Gratis Logo, Website & Email Perusahaan
- Gratis Workhsop Bisnis & Akses Pendanaan

Promo Pembuatan PT Perorangan


Rp. 1.499.000 Rp. 799.000

Dokumen lengkap :
SERTIFIKAT PENDIRIAN, SK, SKT, NPWP DOMISILI, NIB RBA, IJIN USAHA, API

Bonus Gratis:
- Tersedia Paket Gratis Virtual Office 1 Tahun s/d 5 Tahun
- Gratis Laporan Keuangan & Pajak 12 Bulan
-Gratis System ERP, Accounting, Mobile Attendance
-Gratis Logo, Website & Email Perusahaan
- Gratis Workhsop Bisnis & Akses Pendanaan

Promo Pembuatan PT


Rp. 5.350.000 Rp. 3.699.000

Dokumen lengkap :
AKTA, SK, SKT, NPWP DOMISILI, NIB RBA, IJIN USAHA, API

Bonus Gratis:
- Tersedia Paket Gratis Virtual Office 1 Tahun s/d 5 Tahun
- Gratis Laporan Keuangan & Pajak 12 Bulan
-Gratis System ERP, Accounting, Mobile Attendance
-Gratis Logo, Website & Email Perusahaan
- Gratis Workhsop Bisnis & Akses Pendanaan

Jangan Salah! Ini Cara Daftar Kode KBLI 71102 Cepat
Jangan Salah! Ini Cara Daftar Kode KBLI 71102 Cepat
OFFICE NOW – Kode KBLI 71102 adalah klasifikasi yang mencakup...
Ini Cara Menambah KBLI di OSS yang Benar, Jangan Salah!
Ini Cara Menambah KBLI di OSS yang Benar, Jangan Salah!
OFFICE NOW – Cara menambah KBLI di OSS adalah langkah...
Kode KBLI 74120 Kunci Legalitas Usaha Anda!
Kode KBLI 74120: Kunci Legalitas Usaha Anda!
OFFICE NOW – Kode KBLI 74120 adalah KBLI dengan usaha...
Gedung Artha Graha, 26 Floor (SCBD), Jl. Jend. Sudirman No. 52-53 Jakarta Selatan, DKI Jakarta 12190

Contact

Legal & Law Office:

DNT Lawyers (Dalimunthe & Tampubolon Law Firm) | Harmoni Plaza Blok F No 10, Gambir Jakarta Pusat, 10130, Indonesia |  www.dntlawyers.com

Telah Di Sorot Di Media:

Copyrights © 2022 Officenow. All rights reserved.